Resensi Film INITIAL D




Judul                :  INITIAL D
Genre               :  Action | Crime | Drama | Thriller
Pembuatan        :  23 juni 2005
Sutradara          :  Andrew Lau dan Alan Mak
Dibintangi          :  Fujiwara Takumi (Jay Chou)
                           Fujiwara Bento (Anthony Wong)
                           Takahashi Ryousuke (Edison Chen)
                           Mogi Natsuki (Anne Suzuki)

Sinopsis:
seorang pria muda bernama Fujiwara Takumi (Jay Chou) yang bekerja sebagai pengantar tahu buatan ayahnya, Fujiwara Bento (Anthony Wong), takumi memiliki kekasih disekolahnya yang bernama Mogi Natsuki (Anne Suzuki), dia dipertemukan disekolahnya hingga menjalin hubungan kekasih.
            Sejak kecil, Takumi dilatih mengemudi mobil ayahnya agar bisa mengantar tahu ke puncak gunung Akina. Tanpa disadari latihan mengemudi melalui jalan sulit di gunung tersebut membentuk Takumi menjadi pengemudi hebat. kehebatan mengemudi itu menarik perhatian para pembalap lokal yang kemudian menantang Takumi untuk balap mobil.
Pada suatu malam takumi menerima tantangan dari pembalap lokal salah satunya Takahashi Ryousuke (Edison Chen) sebagai peserta balapan tersebut. Hampir semua kendaraan yang dikemudikan untuk balapan puncak gunung Akina, menggunakan mobil-mobil tebaru pada era tersebut misalnya Mitsubitsi Lancer EVO IV , Lancer EVO III dan MAZDA RX-7, tetapi takumi menggunakan mobil TOYOTA Sprinter GT-APEX (AE-86) yang pada saat itu mobil tersebut sudah ketinggalan zaman, tetapi takumi yakin bisa mengendarai dan mengalahkan lawannya dengan cepat dijalan puncak gunung Akina, pada akhirnya diakhir balapan takumi menjadi pemenang yang mengalahkan semua lawannya.
Setelah itu bertemu kekasihnya tetapi takumi harus mengalami kekecewaan kepada mogi kekasihnya itu, karna ia diam-diam berkencan dengan pria kaya yang lebih tua dari seumurannya.

Kelebihannya:
Menurut pendapat saya film INITIAL D kelebihannya pada karakter Takumi yang kelihatannya polos tetapi ia memiliki bakat terpendam yang orang lain tidak tahu serta pemilihan tempat pembuatan filmnya sangatlah jenius karna latar belakang puncak gunung akina tersebut ialah tempatnya orang melakukan DRIFT.
Kekurangannya:
Menurut pendapat saya hanya sedikit kekurangannya yaitu pada saat pengambilan gambar mobil yang sedang berbelok atau terjadinya kecelakaan. Karna itu terlalu kelihatan efek komputernisasinya.
Komentar:
Komentar saya buat film INITIAL D, film ini sangat bagus sekali dari keseluruhan filmnya, salah satunya film ini merupakan film Action, Crime, Drama, Thriller yang sangat terpadu dengan rapih hingga menjadi sebuah film yang membuat penontonnya tidak bosan untuk menontonnya lagi.
               


0 komentar:

Posting Komentar